6 Tips Usaha Tanaman Hias agar Menghasilkan Minimal 10 Juta Perbulan

Usaha tanaman hias kini menjadi salah satu usaha baru sejak adanya pandemi. Banyak orang yang beralih ke hobi menanam tanaman di rumah untuk mengisi waktu luangnya saat  work from home. Banyak permintaan bagi masyarakat untuk pembelian tanaman hias.

Peluang ini sangat cocok sekali bagi Anda yang ingin mengembangkan usaha budidaya tanaman hias. Potensi bisnis tanaman hias kini tetap menjadi pilihan untuk dapat dikembangkan. Apalagi jika Anda mengelolanya secara tepat, maka keuntungan bisa berlipat. 

Untuk mengetahui tips ataupun cara usaha tanaman hias agar menghasilkan minimal 10 juta perbulan, Anda bisa menyimak artikel ini sampai selesai. Semoga nanti bisa menjadi solusi bagi Anda yang masih bingung untuk memulai usaha.



Tips Usaha Tanaman Hias agar menghasilkan puluhan juta

Berikut adalah penjelasan secara rinci mengenai tips memulai usaha tanaman hias agar menghasilkan puluhan juta.


Baca juga : 8 jenis usaha pertanian

1. Pilih Lokasi Bisnis yang Strategis

Lokasi menjadi hal yang penting sebab jika lokasi kita tidak bisa diakses oleh kendaraan maka sangat sulit orang akan menjangkau tempat kita. Meskipun tanaman hias bisa dipasarkan secara online. Tapi tentu saja masih perlu lokasi yang tepat. karena bisa jadi ada orang yang mau melihat secara langsung tanaman hias ke lokasi.

Pemilihan lokasi yang strategis ini tentu dapat menjadi salah satu  tips untuk memulai usaha tanaman hias. Pilihlah lokasi yang dapat dijangkau dengan kendaraan, baik roda 2 maupun roda 4. Sehingga memudahkan calon pembeli untuk melihat secara langsung tanaman hias ke lokasi.



2. Tentukan Jenis Tanaman Hias

Jenis tanaman hias juga perlu Anda tentukan sebelum memulai usaha. Apakah semua tanaman hias agan di kembangkan atau hanya tanaman hias tertentu saja. Tentu hal ini menjadi pertimbangan. Agar tidak menghabiskan banyak modal dan menghemat waktu.  Anda bisa melakukan riset tanaman hias apa yang banyak diminati oleh masyarakat.

Pemilihan tanaman hias lebih spesifik akan lebih mudah dalam merawat dan mengembangkannya. Jadi pilihlah yang benar-benar banyak peminatnya. Tujuannya agar tanaman hias yang Anda budidayakan nantinya cepat laku dan mendapatkan keuntungan.



3. Persiapkan Media Tanam Dengan Baik

Anda bisa menggunakan media tanam untuk tumbuhnya tanaman hias. Anda bisa memilih media tanam yang baik seperti menggunakan tanah yang subur dan juga menggunakan pupuk yang memang dibutuhkan oleh jenis tanaman hias yang Anda pilih.



4. Menjual Secara Paket

Untuk meningkatkan penjualan Anda bisa menggunakan strategi penjualan dengan menggunakan sistem paket. Contohnya Anda bisa menjual dengan paket 2 tanaman hias dengan harga yang lebih murah. Atau dengan menjual dengan tambahan paket peralatan untuk perawatan tanaman hias.


5.  Kemas Dengan Ciri Khas

Selain menggunakan strategi penawaran dengan paket Anda juga bisa mengemas tanaman hias dengan menggunakan kemasan ciri khas Anda. Contohnya dengan menggunakan pot handmade. Atau Anda bisa memberikan hiasan pada pot tanaman Anda sesuai dengan ciri Anda.



6. Pasarkan secara online

Tanaman hias juga dapat dipasarkan secara online. Sebab karena kondisi pandemi maka banyak orang yang menggunakan internet dan jika keluar rumah juga sangat terbatas. Untuk itu Anda bisa memasarkan tanaman hias melalui media sosial seperti facebook, instagram, TikToK, Youtube dan lainnya.

Selain melalui media sosial bisa juga melalui marketplace seperti bukalapak, shopee, laza, tokopedia. Selain itu Anda bisa juga membuat web sendiri tentang tanaman hias sehingga usaha Anda akan dipercaya banyak orang.

Baca juga : cara menentukan usaha dengan modal kecil

Dengan tips di atas Anda bisa mengoptimalkan usaha tanaman hias hingga menghasilkan puluhan juta perbulannya. Apalagi jika Anda bisa memberikan nilai lebih dari tanaman hias Anda. Tentu Anda akan mendapatkan pelanggan yang banyak dan selalu melakukan order di tempat Anda.

Tentu yang Terpenting Anda harus konsisten dan juga tetap menjaga dan juga mengembangkan usaha ini. kian lama maka akan berkembang dan mendapatkan omset yang lebih besar lagi. Jangan tunggu lama-lama segera mencoba dan mempraktekan.

 


0 Comments

Mohon berkomentar tidak menyebarkan spam dan berikan informasi untuk edukasi.