Motivasi bloger sukses

motivasi penulis bloger

Perlunya motivasi bloger sukses, bagi seorang penulis bloger pasti selalu terbayang kapan bisa sukses seperti blog-blog yang sering tampil di halaman pertama google. Lalu bagaimana untuk mencapai seperti itu dan caranya seperti apa? hal ini sering terjadi dibenak pikiran ku. 

Perlunya dukungan dan semangat adalah hal yang paling utama, seperti keluarga, temen, dan lingkungan sekitar sangat diperlukan supaya ide-ide sebuah tulisan bisa tersalurkan di dalam penulisan blog yang kita buat. 

Bagi seorang bloger pemula seperti saya, banyak mencari tau di youtube, grup blog di facebook ,untuk menambah wawasan. Di media tersebut sudah banyak cara menjadi seorang bloger dari pendaftaran sampai diterima adsense. 

Yang bisa menimbulkan semangat menulis hanyalah kita sendiri, kalau kita niatnya baik, tujuannya baik, dan selalu berdoa kepada tuhan kita, mudah-mudahan kita selalu diberi petunjuk dan selalu diberi kesehatan, pikiran yang sehat dan yang terpenting kita jangan pernah meninggalkan ibadah sebagai tanggung jawab kita.

Lalu apasih tujuan kita menjadi seorang bloger sukses, apakah hanya untuk pamer ketemen, apakah hanya untuk mencari uang, apakah hanya mengcopy artikel orang. Apabila tujuan kita sudah tidak bagus pasti ditengah jalan kita merasa bosan dan mungkin tidak bakal menjadi seorang penulis blog sejati.

Baca juga : Menghapus spam score blog

Menurut saya blog sejati itu seperti kita merawat sebuah keluarga kecil apabila yang sudah menikah, kalo yang belum menikah diibaratkan blog itu? agap saja sebuah kesayangan kita yang tak ingin menyia-nyiakan dan selaku kita rawat sampai kapanpun. Apabila kita tidak menganggap blog kita hanya sebuah permainan kita sendiri yang mendapat imbasnya.

Saya sebagai penulis bloger hanya bisa membagikan pengalaman-pengalaman pribadi tentang bagaimana memotivasi seorang penulis dibloger, tahapan apa saja agar kita selalu bisa konsisten dalam membuat tulisan kaya sendiri.

Langkah-langkah agar bisa menulis setiap hari dan berharap tulisan kita itu bermanfaat bagi orang lain.

1. Membiasakan bagun pagi

Kenapa bagun pagi itu penting, apabila kita suka bangun siang karna bergadang yang ga jelas dimalam hari, maka dipagi hari kita bangun kesiangan pasti ide-ide yang akan kita tulis itu susah untuk menuangkan pemikiran yang akan kita buat.

2. Belajar tepat waktu

Tepat waktu terkadang kita sepelekan, waktu itu penting karna waktu itu tidak bisa diputar kembali, waktu itu akan berjalan terus. Apabila kita punya keinginan dan mengabaikan waktu, kita sendiri secara tidak sadar kehilangan waktu yang bermanfaat untuk menciptakan karya-karya tulisan. Terkadang saya juga lupa kalau dijam-jam yang saya harus menulis membuat konten diblog nanti dan nanti itu akan membuat kita menjadi malas dan tidak bisa menemukan ide-ide yang bisa kita jadikan sebuah artikel.

3. Membiasakan mencatat

Mencatat ide itu penting, karna kalo kita hanya mengandalkan ingatan dipikiran pasti banyak lupa, maka dari itu tulisan dikertas kecil agar kita selalu ingat hal-hal apa saja yang harus kita lakukan. Hal ini sangat efektif dan sebagai cambukan diri kita agar selalu belajar tepat waktu.

4. Belajar

Belajar itu penting, karna dari belajar kita menemukan hal-hal baru yang bisa menambah wawasan. Karna saya juga selalu belajar mencari tau, tidak puas dengan keadaan yang sekarang yang terjadi, ingin menjadi seorang yang lebih baik mempunyai impian yang belum tercapai. Membahagiakan seseorang yang kita sayang orang tua, keluarga.

5. Membuat tulisan yang bermanfaat 

Semua orang bisa membuat tulisan kaya pikiran sendiri dari hal pengalaman dan wawasan ilmu.  Semakin kita membuat karya yang bermanfaat, tujuannya agar pembaca betah mengunjungi blog dan membacanya. Dari ramainya kunjungan diblog kita, makan menjadi semangat ingin membuat hal baru yang bermanfaat.

Baca juga : Meningkatkan visitor blog

0 Comments

Mohon berkomentar tidak menyebarkan spam dan berikan informasi untuk edukasi.